Pemain Sandiwara Terbesar Didunia

Sanggahan Ali Sina Untuk Zakir Naik: Sebuah tinjauan untuk: Qur’an dan the Bible dalam hal Sains

Ditahun 2005, diadakan sebuah debat televisi antara Dr. William Campbell, mewakili sudut pandang Kristen dan Dr. Zakir Naik, mewakili sudut pandang Islam.

Surat kabar Pakistan Daily Times menulis (www.dailytimes.com.pk): “Pada 7 Desember 2005, sebuah saluran TV (QTV atau Al-Noor) menyiarkan sebuah debat antara William Campbell dan Zakir Naik, yg menampilkan sisi lain dari polemik. Dimasa lalu Zakir Naiklah yg mencoba membuktikan agama2 lain salah; kali ini William Campbel yg menyanggah argumennya.”

Ini cukup adil. Jika anda tidak ingin agama anda dikritik jangan lakukan kritik terhadap agama lain. Ketika Dr. Campbell mengritik para muslim yg mengklaim penemuan sain dalam Quran, orang harus mendengarkan.

Saluran TV ini mengambil keputusan adil, tapi ketika Dr. Campbell mulai dekat ke bagian2 yg rawan, program ini mendadak menghilang, alasannya karena na’at. Jika ini terjadi karena mereka takut, hal ini bukan keputusan yg bagus dan membuat Dr. Naik kelihatan jelek. (Belakangan disebutkan dalam berita bahwa Dr. Naik telah memenangkan debat.)

Para muslim yakin bahwa Dr. Naik memenangkan debat. Kenyataannya adalah jika anda tonton videonya, kecuali anda mengenal Quran dan Islam dgn baik, ini adalah kesan yg akan anda dapatkan. Dr. Naik begitu percaya diri dan begitu ‘ramai’ dalam debat hingga orang2 yg menonton akan berpikiran demikian.

Benarkah demikian? Saya meneliti seluruh debat ini dan menganalisa perkataan Dr. Naik paragraf demi paragraf. Dalam tulisan ini saya tunjukkan tanpa keraguan bahwa Dr. Naik salah dalam menggambarkan setiap pernyataan yg dia buat dalam Quran. Tidak satupun, klaim yg dibuat Dr. Naik mengenai Quran yg ajaib atau akurat secara sains, benar.

Saya beri judul tulisan ini, Pemain Sandiwara Terbesar Didunia, karena setelah menonton pertunjukkannya, dalam pendapat saya, judul ini pantas sekali. Dr. Naik adalah seorang pesulap. Pesulap membuat anda percaya mereka memotong orang jadi dua, membuat barang menghilang dan muncul kembali dan kelinci keluar dari topi yg kelihatan kosong. Tapi dalam kenyataannya tidak satupun dari hal2 itu terjadi. Kemampuan dari pesulap adalah utk membuat anda percaya akan hal2 yg tidak terjadi. Dr. Naik menggunakan alat dgn cara berbeda utk melakukan sulapnya. Dia menggunakan kata2. Dia dapat membuat para hadirin percaya akan hal2 yg tidak benar. Dalam tulisan ini, saya akan menunjukkan pada anda trik2nya dan apa yg dia gunakan sebagai persiapan utk membuat apa yg sebenarnya menjadi kelihatan berbeda. Setelah anda selesai membaca tulisan ini, anda akan mampu mendeteksi hal tsb juga. Tapi ini belum semua. Karena para muslim memakai trik yg sama, meski tidak dg keahlian yg sama dg Dr. Naik, anda akan tetap mampu mendeteksi trik mereka juga.

Pesulap yg baik harus trampil dan gerakan cekatan – saking cekatan sampai sulit dideteksi. Tapi jika anda mengulang gerakannya dan memperhatikannya dalam gerak lambat, anda bisa menangkap trik2nya. Inilah yg saya lakukan dg perkataan2 Dr. Naik.

Tulisan ini disusun agar anda mudah men-download dan langsung mencetaknya. Bahkan kalau perlu, buatlah dalam bentuk buku. Saya harap semua orang yg telah melihat debat antara Dr. Campbell dan Dr. Naik dan tergoyahkan oleh sandiwara Dr. Naik akan membaca tulisan ini utk melihat bagaimana dia menipu setiap orang. Siapapun yg melihat atau mendengar Dr. Naik bertanggung jawab pada dirinya sendiri utk membaca ini. Dia mengulang2 hal yg sama dalam semua pembicaraannya. Disini, trik2 sang pesulap terkuak. Baca dan sebarkan.

Tidak ragu lagi bahwa Dr. Naik itu orang besar. Memang kita harus mengakui keahliannya dari lawannya. Kebesaran Dr. Naik mampu dalam memelintir kebenaran. Dia begitu trampil dg kata2 dan punya ingatan yg luar biasa ttg ayat2 Quran. Jika dia seorang pengacara dan saya seorang kriminal, saya ingin dia jadi pengacara saya.

Anda dapat melihat debatnya dg mengklik link dibagian bawah dari halaman ini sambil mengikuti transkripnya pada halaman berikutnya. Untuk jawaban2 saya, anda dapat menghentikannya (Pause) sebentar dan membaca apa yg saya tulis.

Saya mengatakan ini semua dg kepastian bahwa tulisan ini akan menandai akhir kejayaan Dr. Naik dan meruntuhkan singgasananya. Sekali para fansnya membaca ini, bualannya akan seperti sebuah balon yg dipecahkan. Para fans akan melihat kebohongan dan penipuan sang maestro dan menara kartunya akan runtuh. Bukti2nya banyak sekali. Banyak dari mereka yg membuktikan tsb menulis padanya dan menuntut jawaban. Dr. Naik tidak akan menjawab mereka karena memang dia tidak dapat menjawab. Mungkin dia akan muncul dg kondisi yg menggelikan seperti yg pernah dia lakukan (http://www.faithfreedom.org/debates/ZakirNaik.htm), meminta debat temu muka atau menuntut saya mengorganisasai sebuah konferensi yg dihadiri oleh 10.000 orang, atau menaikkan hadiah 50.000 dollar yg saya tawarkan. Sangat mungkin orang akan menjawab dg mengatakan, waktu Dr. Naik terlalu berharga utk dibuang menanggapi Ali Sina.

Ini adalah alasan2 yg lemah. Tidak ada satu halpun yg dapat dikatakan dalam sebuah debat temu muka yg tidak dapat dikatakan dalam tulisan. Masalah dg debat temu muka adalah bahwa seseorang dapat memainkan “sulap” dan membodohi hadirin, sementara hal ini tidaklah mungkin dalam sebuah debat tertulis.

جَاء الْحَقُّ وَزَهَقَ الْبَاطِلُ إِنَّ الْبَاطِلَ كَانَ زَهُوقًا

17:81 Yang Benar telah datang dan yang Batil telah lenyap. Sesungguhnya yang Batil itu adalah sesuatu yang pasti lenyap.

Ketika ayat ini pertama diumumkan (ketika Muhamad menaklukkan Mekah), justru saat itu keBatilan telah melenyapkan keBenaran dg kekerasan, pengkhianatan dan kelicikan. Akhirnya, karena internet, kekerasan menjadi tak berdaya dan keBenaran muncul kembali. Ironisnya, ayat itu mengandung ramalan karena hal itu benar2 terjadi saat ini. Saat ini keBenaran muncul kembali membalas dendam dan keBatilan akan musnah.

Jika anda ingin mengkontak Dr. Naik, ini emailnya : info@drzakirnaik.com.

Sumber: Oleh Ali Sina 2006/06/12